Liputan6.com, Jakarta - Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie lolos ke final Korea Open 2025. Dia mengalahkan juniornya Alwi Farhan lewat rubber game 18-21, 21-14, dan 21-15 di Suwon Gymnasium, Sabtu (27/9).
"Puji Tuhan karena mencapai final kedua tahun ini setelah Indonesia Masters Januari lalu. Penantian yang cukup panjang setelah segala macam hal yang terjadi, banyak lika-likunya," kata Jonatan usai pertandingan.
Pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo tersebut mengaku selain masuk final, dia juga senang dengan penampilan Alwi Farhan di pertandingan ini. "Cukup happy, bukan karena bisa masuk final tapi juga melihat penampilan Alwi bermain seperti tadi," ucapnya.
"Di luar ekspektasi, tapi tidak heran dengan beberapa kali dia bisa mengalahkan pemain top. Terlihat improve yang sangat jelas," puji Jonatan.
Soal kekalahan di game pertama, juara All England 2024 itu menjelaskan: "Di game pertama setelah saya unggul lumayan banyak, Alwi mengubah permainan dengan semakin agresif. Mengagetkan. Tapi di game kedua dan ketiga, saya coba lebih sabar dan menggunakan pengalaman saya."
Di final Korea Open, Minggu (28/9), Jonatan akan menghadapi Anders Antonsen atau Chou Tien Chen."Besok saya mau menikmati pertandingan, menikmati final kedua saya. Tapi saya juga akan melakukan yang terbaik, berusaha semaksimal mungkin dengan apa yang saya bisa," tandasnya.
Ganda putra Indonesia Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani, harus mengakui keunggulan pasangan Korea Selatan, Kim Won-ho/Seo Seung-jae di final Indonesia Open 2025.
Alwi Farhan Senang Tapi Belum Puas
Bagi Alwi Farhan, laga melawan Jonatan Christie merupakan mimpi yang terwujud. Karena, Jonatan Christie merupakan pebulu tangkis idolanya.
"Pertandingan ini menjadi titik yang penting di perjalanan karier saya. Tidak selalu mulus, banyak pelajaran yang sangat berharga," tuturnya.
"Pertama kali merasakan melawan senior sekaligus idola. Saya belajar bagaimana bisa lebih, bisa membalikkan pikiran ketika tertekan, lebih bisa konsisten jaga fokus, bisa lebih menikmati suasana dan kondisi di lapangan."
Meski senang melawan idola dan lolos ke semifinal, Alwi mengaku belum puas atas pencapaiannya itu. "Cukup senang bisa ke semifinal Super 500 pertama kali tapi belum puas pastinya. Masih banyak target-target yang mau dicapai dan saya akan terus memperbaiki diri, meningkatkan performa," pungkasnya.
Jadwal dan Hasil Wakil Indonesia di Korea Open 2025
Lapangan 1:
Pertandingan 3: Alwi Farhan vs Jonatan Christie 21-18, 14-21, 15-21
Pertandingan 6: Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri vs Lee Jhe-huei/Yang Po-hsuan (Chinese Taipei)
Pertandingan 7: Putri Kusuma Wardani vs Akane Yamaguchi (Jepang)
Lapangan 2:
Pertandingan 2: Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China) 20-22, 12-21